Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berpeluang Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia di World Tour Finals, Shesar Hiren Enggan Terbebani

By Muhammad Respati Harun - Rabu, 24 November 2021 | 09:01 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Selasa (23/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

Alih-alih menjadi beban, Shesar ingin bermain secara enjoy pada ajang Indonesia Open kali ini.

"Kalau jadi beban sih tidak, karena tidak terlalu memikirkan harus ikut (WTF)," ujar Shesar.

"Saya mau main enjoy saja, masalah lolos atau tidaknya urusan nanti," imbuhnya.

Baca Juga: Persaingan Tunggal Putra Semakin Ketat, Taufik Hidayat Desak PBSI Lakukan Evaluasi

Di Indonesia Open 2021, Shesar sudah berhasil menembus putaran kedua.

Pada putaran pertama, Shesar berhasil menaklukkan Sitthikom Thammasin (Thailand) dengan skor 21-12, 15-21, 21-16.

Pada putaran kedua, pebulu tangkis asal Sukoharjo itu akan menantang wakil Denmark, Rasmus Gemke.

Andai berhasil lolos ke perempat final, Shesar akan menghadapi pemenang antara Chou Tien-chen (Taiwan) vs Kenta Nishimoto (Jepang).

Baca Juga: Indonesia Open - Malaysia Perintahkan Flandy Limpele Singkirkan Marcus/Kevin

Untuk bisa mengunci tempatnya di WTF, Shesar harus bisa setidaknya lolos ke semifinal Indonesia Open yang merupakan turnamen BWF Super 1000.