Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gawat! Daftar Pemain Cedera di Timnas Indonesia U-22 Bertambah

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 9 Agustus 2017 | 18:56 WIB
Gelandang Timnas U-22, Evan Dimas, terlihat langsung beristirahat setelah mengalami cedera di bagian engkel kirinya saat berlatih di Lapangan SPH Karawaci, Rabu (9/8/2017)
superball.id/mochamad hary prasetya
Gelandang Timnas U-22, Evan Dimas, terlihat langsung beristirahat setelah mengalami cedera di bagian engkel kirinya saat berlatih di Lapangan SPH Karawaci, Rabu (9/8/2017)

22 yang harus mengalami cedera

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

SUPERBALL.ID, TANGERANG - Daftar pemain cedera di skuad Timnas Indonesia U-22 kembali bertambah jelang SEA Games 2017 yang akan digelar pada pertengahan Agustus.

Kali ini tiga pemain Timnas U-22, Evan Dimas Darmono, Ravi Murdianto, dan Kurniawan Kartika Ajie, yang mengalami cedera.

Ketiga pemain itu cedera saat Timnas U-22 berlatih di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (9/8/2017).

Wartawan BolaSport.com melihat secara langsung ketiga pemain tersebut langsung tidak ikut berlatih bersama rekan-rekannya. 

Ravi menjadi pemain pertama yang mengalami cedera setelah jari tangan kirinya sempat terkilir ketika ingin menahan tendangan dari Pelatih Kiper Timnas U-22, Eduardo Perez.

Yang kedua adalah Evan Dimas yang tiba-tiba kesakitan setelah berbenturan dengan salah satu rekannya. 

Sedangkan untuk Kartika Ajie sedikit mengalami keram pada bagian pahanya.

Asisten Pelatih Timnas U-22, Bima Sakti, mengonfirmasi terkait cedera dari tiga pemain itu. 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X