Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSMS dan Persela Jadi Penyumbang Pemain Terbaik Pekan Ketiga Liga 1

By Nungki Nugroho - Selasa, 10 April 2018 | 21:50 WIB
     Logo Liga 1 2018
SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR
Logo Liga 1 2018

Sebelas pemain dan seorang pelatih telah terpilih sebagai tim terbaik pada pekan ketiga Liga 1 2018 yang digelar 6-9 April.

Sembilan laga di pekan ketiga Liga 1 2018 telah selesai dijalankan dari 6 hingga 9 April 2018.

Persipura dan Borneo FC sukses menjadi peraih poin terbanyak hingga pekan ketiga Liga 1 2018 dengan tujuh poin

Tercatat telah tercipta 26 gol dan dua kartu merah pada pekan ketiga Liga 1 2018.

Sebanyak 7 pertandingan menghasilkan kemenangan untuk salah satu sim dan dua pertandingan berakhir imbang.

(Baca Juga: Tuai Hasil Buruk, Aremania Ngamuk Adang Bus Arema FC)

Laga klasik antara PSMS Medan melawan Persija Jakarta yang digelar pada hari pertama pekan ketiga Liga 1 2018 menjadi sorotan netizen.

Alhasil, sebanyak tiga pemain PSMS Medan mengisi daftar skuat terbaik pekan ketiga Liga 1 2018.

Kemudian, suksesnya Persela Lamongan tundukkan tuan rumah PSM Makassar pada Jumat (6/4/2018) juga menjadi hal positif lainnya.

Satu pemain dan pelatih Persela pun ditunjuk sebagai yang terbaik di pekan ketiga Liga 1 2018.

Berikut daftar susunan tim terbaik Liga 1 2018 versi PT Liga Indonesia Baru selaku penyelenggara Liga 1 2018.

Tim terbaik pekan ketiga Liga 1 2018 (4-3-1-2)

 

Kiper

Adhitya Harlan - PS Barito Putera

Pemain Belakang

Firza Andhika - PSMS Medan

Reinaldo R Lobo - PSMS Medan

Fabiano Beltrame - Madura United FC

Gavin Kwan Adsit - PS Barito Putera

Pemain Tengah

Oh In Kyun - Persib Bandung

Diego Assis F - Persela Lamongan

Zah Rahan K - Madura United FC

Pemain Depan

Suhandi - PSMS Medan

Lerby Eliandry - Borneo FC

Gunansar P Mandowen - Persipura Jayapura

Pelatih : Aji Santoso - Persela Lamongan

 

 


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X