"Tadi malam saya dinyatakan pecah tulang fibula dan membuat keluar lapangan selama beberapa bulan."
"Saya sangat sedih lebih dari apapun karena tidak akan membantu tim di tahap terakhir, terima kasih banyak atas dukunganmu!"
Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman bahkan sangat menyesalkan cedera yang menimpa Robertino.
“Dia tampaknya cedera cukup serius. Situasi ini semakin sulit, semakin banyak pemain yang tidak bisa tampil karena cedera,” ungkap Djadjang, dilansir BolaSport dari laman resmi tim.
Kini praktis Persebaya Surabaya hanya memiliki dua pemain asing, yakni tersisa Otavio Dutra dan David da Silva.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar