SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, kembali memimpin latihan Garuda Select jelang kontra Leicester City U-16.
Fakhri Husaini memimpin latihan Garuda Select di Lapangan sepak bola Universitas Aston, Birmingham, Inggris, Sabtu (4/5/2019) pukul 10.00 waktu Inggris atau 16.00 WIB.
Baca Juga : Kata Fakhri Husaini Soal Kekalahan Telak Garuda Select dari Arsenal
Dalam sesi latihan tersebut, Fakhri membagi dua tim antara rompi hijau dan merah.
Tim hujau diperkuat Bagus Kahfi dan rompi merah ada Supriyadi.
"Kalian harus cepat beradaptasi dengan kontur rapat di lapangan sehingga bisa mengatur umpan," kata Fakhri dilansir BolaSport.com dari Kompas.
"Ayo berani, main, main," tambahnya.
Diketahui, Fakhri datang ke Inggris untuk memantau persiapan tim jelang ajang Piala AFF U-18 pada Agustus 2019 nanti.
"Sebenarnya saya ke sini hanya untuk memantau pemain. Namun, kemudian saya ditunjuk untuk menangani tim menghadapi Leicester," ujar Fakhri.
Selama ini memang Garuda Select dibesut oleh duet mantan pemain Timnas Inggris, Dennis Wise dan Des Walker.
Jika selama ini Garuda Select memakai formasi 3-5-2, Fakhri akan mengubahnya menjadi 4-3-3 yang menjadi pakem andalannya.
Namun Fakhri sudah memastikan kalau perubahan tersebut sudah diketahui oleh Denis dan Walker.
Baca Juga : Menang atas Borneo FC, Persib Gagal Lolos ke Semifinal Piala Indonesia 2018
Hal ini dilakukan supaya tidak terjadi salah paham, karena Fakhri tak ingin ada kesan dirinya mengintervensi tim.
"Saya sudah mengatakan kepada Dennis Wise bahwa jangan sampai seolah-olah saya ke sini untuk mengintervensi tim ini," kata Fakhri.
"Ternyata dia yang memberikan kesempatan kepada saya dan terutama untuk pemain mempersiapkan diri dalam beradaptasi dengan timnas U-18," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar