Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Dihajar Keras Hingga KO, Petinju ini Sampai Butuh Oksigen

By Imadudin Adam - Minggu, 22 November 2020 | 13:44 WIB

SUPERBALL.ID - Petinju Fabio Wardley berhasil menghajar keras lawannya Richard Lartey hingga membuat petinju Ghana tersebut membutuhkan Oksigen.

Dalam laga ini sebenarnya Lartey memulai pertarungan dengan baik di mana dia sering melontarkan hook kiri sambil bertahan.

Tapi di ronde kedua, secara mengejutkan Lartey berhasil ditumbangkan dengan tragis.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Spurs Sukses Sikat City, Chelsea Konsisten!

Lartey yang melakukan gerakan bertahan secara tiba-tiba langsung disikat dengan dua kombinasi pukulan.

Pertahanan Lartey langsung hancur dan dia pun tersungkur karena dua pukulan tersebut.

Lartey langsung dinyatakan KO hingga akhirnya petugas medis datang karena kondisinya yang mengkgawatirkan.

Bahkan sesaat setelah dihajar jatuh, Lartey tidak bisa bangun untuk beberapa saat.

Wardley sendiri puas dengan apa yang diraihnya apalagi dia memiliki pukulan yang kuat.

"Saya senang dengan penyelesaian ini. Ini menjawab beberapa pertanyaan tentang kekuatan pukulan tunggal saya," tuturnya.

Baca Juga: Tampil Bagus dengan Timnas Prancis, Solskjaer Berubah Pikiran Soal Paul Pogba

"Saya bisa bergaul dengan orang-orang besar. Saya baru saja membuktikan bahwa ketika saya duduk di atas pukulan saya, saya bisa mengeluarkan Anda," pungkasnya.

"Saya masih perlu membangun dan belajar," pungkasnya.

Kemenangan ini membuat rekor profesionalnya menjadi 10-0 yang tentu merupakan torehan luar biasa.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : thesun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X