Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - Persebaya Surabaya Binasakan 10 Pemain Persita Tangerang dengan Skor 2-0

By M Hadi Fathoni - Senin, 1 Agustus 2022 | 22:22 WIB
Pemain Persebaya Surabaya dan Persita Tangerang sedang berebut bola di pertandingan pekan kedua Liga 1 2022/2023, Senin (1/8/2022).
Dokumentasi Persita Tangerang
Pemain Persebaya Surabaya dan Persita Tangerang sedang berebut bola di pertandingan pekan kedua Liga 1 2022/2023, Senin (1/8/2022).

SUPERBALL.ID - Laga antara Persebaya Surabaya melawan Persita Tangerang menjadi penutup pekan kedua Liga 1 musim 2022/2023.

Pertandingan ini berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (1/8/2022) pukul 20.30 WIB.

Kedua tim ini memiliki nasib yang berbeda saat mengawali musim ini.

Persita Tangerang berhasil meraup tiga poin saat berhadapan dengan Persik Kediri di pekan pertama.

Laskar Cisadane berhasil mengalahkan Persik dengan skor 2-0.

Sementara itu, Persebaya Surabaya harus takluk dari Persikabo 1973 dengan skor 0-1.

Persebaya memiliki kesempatan yang sangat besar untuk mencuri tiga poin dari tangan Persita.

Sebab mereka berstatus sebagai tim tuan rumah di pertandingan ini.

JALANNYA PERTANDINGAN

Perbedaan taktik Aji Santoso dan Angel Alfredo Vera langsung terlihat di awal babak pertama.

Skuad Bajul Ijo langsung agresif menekan pertahanan Persita di menit-menit awal.

Selain itu, Persebaya pun sangat mendominasi jalannya babak pertama ini.

Sementara itu, Persita Tangerang bermain lebih hati-hati.

Berkat permainan yang agresif, Persebaya Surabaya hampir unggul lebih dulu di menit ke-6.

Higor Vidal melakukan tendangan spekulasi jarak jauh ke arah gawang Persita.

Baca Juga: Persikabo 1973 Lanjutkan Tren Positif, Djadjang Nurdjaman Titip Pesan ke Para Pemainnya

Bola tendangan Higor Vidal tersebut menyentuh kaki salah seorang pemain Persita dan merubah arah.

Meskipun berubah arah, bola masih tipis berada di sisi kanan gawang Persita.

Berselang satu menit kemudian, giliran Persita yang mengancam gawang Persebaya.

Ramiro Fergonzi berhasil menyambar umpan Ezequiel Vidal dari sisi kiri penyerangan.

Sayangnya bola tendangannya masih terlalu lemah sehingga bisa diselamatkan oleh penjaga gawang Persebaya, Satria Tama.

Gol yang dicari-cari oleh Persebaya Surabaya akhirnya datang di menit ke-22.

Sho Yamamoto berhasil memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Silvio Junior dari sisi kanan penyerangan.

Pemain asal Jepang itu berhasil keluar dari kemelut di depan gawang untuk membawa Persebaya unggul 1-0 atas Persita.

Di menit ke-28, Persebaya Surabaya hampir menambah keunggulan lewat kerjasama duo eks Timnas Indonesia mereka, yakni Supriadi dan Bryllian Aldama.

Baca Juga: Kapten Timnas Indonesia Kecewa Persib Kalah, Keputusan Wasit Dinilai Tidak Fair Play

Sayangnya tendangan Bryllian masih melambung tinggi di atas gawang yang dijaga Dhika Bayangkara.

Malapetaka menghampiri kubu Persita di menit ke-33 usai Agustin Cattaneo menerima kartu merah dari wasit.

Pemain asal Argentina itu melanggar Catur Pamungkas yang sedang berusaha meraih bola.

Skor 1-0 untuk keunggulan Persebaya atas Persita pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Persebaya Surabaya semakin meningkatkan tempo permainannya.

Skuad Bajul Ijo langsung menggempur lini pertahanan Persita.

Di menit ke-56, Dhika Bayangkara berhasil menyelamatkan gawangnya dari sepakan bola rebound dari Supriadi.

Namun, gawangnya harus terbobol disaat yang bersamaan dari skema sepak pojok Persebaya Surabaya.

Rizky Ridho berhasil menyundul umpan yang dikirimkan oleh Higor Vidal.

Baca Juga: Dewa United Tak Bisa Manfaatkan Peluang, Persikabo Bertahan dan Raih Tiga Poin

Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Persebaya.

10 menit berselang, Sho Yamamoto hampur mencetak gol keduanya di pertandingan malam ini.

Ia melakukan solo run dari pertengahan lapangan dan menggocek beberapa bek Persita sebelum melepaskan tendangan keras.

Sayangnya tendangan Sho Yamamoto masih membentur tiang gawang Persita Tangerang.

Memasuki penghujung laga masih tak ada gol lain yang tercipta dari kedua kubu ini.

Hal tersebut pun membuat skor 2-0 untuk keunggulan Persebaya Surabaya tak berubah.

Dengan hasil ini, Persebaya Surabaya merengksek naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 3 poin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X