Apabila Indonesia menjadi juara Grup A, lawan yang akan dihadapi di semifinal adalah runner-up Grup B.
Sebaliknya, Indonesia akan menghadapi juara Grup B apabila hanya mampu finis di posisi kedua Grup A.
Dengan situasi saat ini, peluang Indonesia untuk lolos ke semifinal sebagai juara grup sangat terbuka.
Indonesia setidaknya hanya perlu menang atas Timor Leste dan imbang melawan Kamboja di laga terakhir fase grup.
Skuad Garuda Muda dijadwalkan menghadapi Timor Leste pada 7 Mei sebelum bersua Kamboja pada 10 Mei mendatang.
Pada edisi terakhir di Vietnam tahun lalu, Indonesia harus puas hanya membawa pulang medali perunggu.
Baca Juga: Gagal Clean Sheet Lawan Singapura, Vietnam Tetap Ukir Rekor Bersejarah di SEA Games
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar