Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hadapi Persija Tanpa Dua Pemain Ini, Begini Tanggapan Mario Gomez

By Fifi Nofita - Selasa, 24 April 2018 | 14:06 WIB
Ekspresi pelatih Persib, Mario Gomez saat timnya sukses mencetak dua gol ke gawang Mitra Kukar pada pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 8 Maret 2018.
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Ekspresi pelatih Persib, Mario Gomez saat timnya sukses mencetak dua gol ke gawang Mitra Kukar pada pekan ketiga Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 8 Maret 2018.

Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat dua pemain andalannya, Supardi Nasir dan Febri Hariyadi.

Keduanya absen saat Persib menghadapi Persija Jakarta pada laga tandang Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabu (28/4/2018).

Febri tidak bisa bermain karena dipanggil memperkuat Timnas Indonesia, sedangkan Supardi masih mendapatkan larangan bermain dari Komite Disiplin PSSI.

Meski begitu, pelatih Roberto Carlos Mario Gomez tidak merasa khawatir dengan absennya dua pemain tersebut.

(Baca Juga: Mau Super Simic? Siapkan Rp 20 Triliun)

"Mereka (Supardi dan Febri, red.) pemain penting, tapi tim ini masih punya pemain lain yang bisa menggantikan mereka," tutur Mario Gomez kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.

"Kami akan mengganti mereka dengan pemain lain dan akan mencoba pemain baru di starting XI," ujar eks pelatih Johor Darul Takzim tersebut.  


Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengamati jalannya laga antara Arema FC melawan Persib Bandung pada pekan keempat Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (15/04/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Adapun Supardi tetap disertakan dalam sesi latihan tim kendati pemain senior ini tidak akan tampil kontra Persija.

"Saya tahu, tapi dia harus tetap bekerja dan berlatih karena dia akan kembali bermain setelah dua laga ke depan," ucap Gomez.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X