Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Arema FC Terancam Ikuti Jejak Persib Bandung di Piala Presiden 2018

By Ramaditya Domas Hariputro - Senin, 29 Januari 2018 | 13:08 WIB
Pelatih Arema FC, Joko Susilo (kiri), menghampiri pemainnya untuk memberi arahan saat melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua turnamen Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Arema FC, Joko Susilo (kiri), menghampiri pemainnya untuk memberi arahan saat melawan PSIS Semarang pada laga pekan kedua turnamen Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Kamis (25/01/2018) malam.

Nasib miris terancam menaungi tim kontestan Piala Presiden 2018, Arema FC.  

Kesebelasan yang juga sempat berbuat banyak pada dua edisi terakhir Piala Presiden itu diambang kegagalan.

Pada babak fase grup Piala Presiden 2018, kini tim berjulukan Singo Edan harus benar-benar memeras keringat.

Pasalnya, dari dua laga yang dilakoni, Arema FC hanya mencatat satu kali kemenangan dan satu hasil seri.

(Baca Juga: Aji Santoso Sebut Sisi Positif dan Negatif dari Performa Anak Asuhnya)

Jika ingin melangkah mulus ke babak delapan besar, maka tim arahan Joko Susilo sejatinya hanya membutuhkan hasil imbang.

Namun dengan catatan, pada laga lain yakni Persela Lamongan setidaknya gagal menang dengan selisih tiga gol atas PSIS Semarang.

Pasalnya, pada laga pamungkas, Dendi Santoso dkk harus bersua tim berat yakni juara Liga 1, Bhayangkara FC.

Diperkirakan, jika gagal menembus babak delapan besar, Arema FC bakal mengikuti jejak buruk Persib Bandung.

(Baca Juga: Tujuh Tim Ini Dipastikan Lolos ke Babak 8 Besar Piala Presiden 2018, Ini Daftarnya!)


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X