Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lerby dan Rezaldi Bawa Timnas Indonesia Unggul atas Kamboja di Babak Pertama

By Stefanus Aranditio - Rabu, 4 Oktober 2017 | 22:34 WIB
Rezaldi Hehanusa dan Lerby Eliandri membawa Timnas Indonesia unggul atas Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017) malam WIB
FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID
Rezaldi Hehanusa dan Lerby Eliandri membawa Timnas Indonesia unggul atas Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017) malam WIB

Timnas Senior Indonesia berhasil unggul atas Kamboja di babak pertama dalam laga uji coba.

Timnas Indonesia unggul 2-0 atas Kamboja pada laga persahabatan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Rabu (4/10/2017) malam WIB.

10 menit pertama, skuat Luis Milla mendapatkan peluang emas lewat tendangan first time Rezaldi Hehanusa, namun masih bisa ditepis kiper kamboja.

Septian David Maulana menciptakan peluang di menit ke-17 setelah berhasil melewati pemain bertahan Kamboja, tendangannya berhasil ditepis kiper Kamboja.

Peluang kembali tercipta di menit ke-30, sayang plessing Andik Vermansah masih diselamatkan mistar gawang.

Lerby Eliandry akhirnya berhasil membuka gol untuk Indonesia di menit ke-31.

Sundulannya mampu menjebol gawang timnas Kamboja setelah menerima umpan dari tendangan sudut.

Tiga menit berselang, Rezaldi Hehanusa berhasil gandakan keunggulan timnas Indonesia lewat golnya di menit ke-34.

Rezaldi Hehanusa berhasil memaksimalkan umpan dari Andik Vermansah yang sebelumnya akselerasi Andik berhasil melewati tiga pemain bertahan Kamboja.

Andik kembali menciptakan peluang emas, tiang gawang masih jadi penyelamat Kamboja dari tendangan keras Andik di menit akhir pertandingan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X