Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

SEA Games 2017 - Timnas Indonesia U-22 Tertinggal dari Thailand di Babak Pertama

By Gangga Basudewa - Selasa, 15 Agustus 2017 | 15:53 WIB
Usai mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia U-22, gelandang Thailand Chayyawat Buran (kiri) selebrasi dengan Chenrop Samphaodi di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Selasa (15/8/2017).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM
Usai mencetak gol ke gawang Timnas Indonesia U-22, gelandang Thailand Chayyawat Buran (kiri) selebrasi dengan Chenrop Samphaodi di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Selasa (15/8/2017).

22 harus rela tertinggal dari Thailand U-22 di laga perdana mereka di SEA Games 2017, Selasa (15/8/2017).

Memulai laga babak pertama, skuad asuhan Luis Milla itu sebenarnya mendominasi laga.

Beberapa kali Evan Dimas dkk membahayakan pertahanan Thailand U-22.

Sayangnya memasuki menit ke-13 di Stadion Shah Alam, gawang dari Timnas U-22 harus kebobolan.

Chaiyawat Buran mampu memanfaatkan kesalahan kiper Kurniawan Kartika Ajie.

Kesalahan itu pun dimanfaatkan Buran untuk mencetak gol, skor 0-1 untuk keunggulan Thailand.

Usai gol ini, Thailand lebih santai menjalani pertandingan di babak yang pertama.

Sementara Timnas U-22 lebih bermain terburu-buru untuk mencetak gol.

Thailand sempat membuat beberapa peluang emas karena ketenangan mereka, namun sayang gagal berbuah gol.

Skor 0-1 untuk keunggulan Thailand pun bertahan hingga babak pertama berakhir.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X