Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Alasan Mengapa Thailand Berpeluang Besar untuk Loloskan Indonesia ke Babak Gugur

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 21 November 2018 | 10:40 WIB
Aksi pemain timnas Thaliand, Phillip Roller, di depan gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas, pada laga fase grup Piala AFF 2018, 17 November 2018.
affsuzukicup.com
Aksi pemain timnas Thaliand, Phillip Roller, di depan gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas, pada laga fase grup Piala AFF 2018, 17 November 2018.

Suporter Timnas Indonesia berharap Timnas Thailand bisa memenangkan laga melawan Timnas Filipina di penyisihan grup B Piala AFF 2018 di Stadion Panaad, Rabu (21/11/2018). 

Ada dua alasan menjadi modal utama para suporter timnas Indonesia mengharapkan hal ini

Alasan pertama itu rekor pertemuan Thailand dengan Filipina, dan kedua faktor kecilnya Stadion Panaad.

Tak bisa dipungkiri, nasib timnas Indonesia saat ini ada ditangan hasil pertandingan Filipina melawan Thailand malam nanti.

Baca Juga:

Jika pertandingan itu berakhir imbang atau Filipina menang, maka sudah dipastikan langkah timnas Indonesia terhenti di Piala AFF 2018 meskipun masih menyisahkan satu pertandingan lagi.

Timnas Indonesia hanya mampu memiliki poin maksimal enam bila di laga terakhir bisa mengalahkan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (25/11/2018).

Sementara Filipina dari dua pertandingan sudah memiliki enam poin hasil kemenangan melawan Singapura dan Timor Leste.

Menurut laporan rekor pertemuan kedua tim, Thailand tidak pernah kalah bila bermain di kandang Filipina.

Di bawah tahun 2010, Thailand memang selalu tampil perkasa bila berhadapan dengan Filipina.

Salah satunya ketika Thailand menang telak 5-0 ketika melawan tuan rumah Filipina pada 2 September 1996.

Pada tiga edisi pertemuan terakhir mulai 2014, Filipina bangkit ketika berhadapan dengan Thailand.

Filipina pernah menahan imbang Thailand dengan skor kaca mata pada 6 Desember 2014.

Pada pertemuan terakhir di Piala AFF 2016, Filipina hanya kalah 0-1 dari Thailand.

(Baca Juga: Jadwal Live TV 20-21 November 2018)

Pada Piala AFF 2018, Filipina memang bisa dibilang sangat serius demi bisa meraih gelar juara.

Salah satunya federasi sepak bola Filipina mendatangkan Sven Goran Eriksson selama enam bulan ke depan untuk mengarsiteki The Azkals di Piala AFF 2018 dan Piala Asia 2019.

Tak hanya rekor pertemuan, Thailand besar kemungkinan meraih kemenangan di kandang Filipina karena faktor kecilnya Stadion Panaad.

Stadion yang terletak di Kota Balocod itu hanya memiliki kapasitas 10 ribu penonton dan jarang dipenuhi ketika Filipina bertanding.

Stadion yang merupakan kandang dari Ceres Negros itu kalah dari beberapa stadion yang terletak di kawasan Asia Tenggara seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno di Indonesia, Stadion Rajamangala di Thailand, dan Stadion Bukit Jalil di Malaysia.

Filipina sebenarnya memiliki Stadion Olahraga yang berkapasitas 20 ribu penonton, namun entah mengapa tidak digunakan sebagai kandang mereka.


Timnas Filipina merayakan gol ke gawang timnas Timor Leste pada laga Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (17/11/2018).(AFF SUZUKI CUP)

Tentu saja faktor itu bisa menjadi keuntungan bagi Thailand untuk menunjukan kualitasnya sebagai tim terbaik di Asia Tenggara.

Sejauh ini Thailand juga sudah mencetak 11 gol dan hanya kemasukan dua gol dari dua pertandingan di Piala AFF 2018.

Sementara Filipina sudah mencetak lima gol dan kemasukan tiga gol.

Rekor Pertemuan Thailand Vs Filipina di Piala AFF

25/11/2016 - Filipina 0-1 Thailand
10/12/2014 - Thailand 3-0 Filipina
6/12/2014 - Filipina 0-0 Thailand
24/11/2012 - Thailand 2-1 Filipina
14/1/2007 - Thailand 4-0 Filipina
16/12/2004 - Thailand 3-1 Filipina
12/11/2000 - Thailand 2-0 Filipina
29/8/1998 - Thailand 3-1 Filipina
2/9/1996 - Filipina 0-5 Thailand


Editor :
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X