Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Kembali Raih Hasil Minor, Djanur Enggan Mundur, tapi

By Gangga Basudewa - Kamis, 20 Juni 2019 | 13:52 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, ketika menyampaikan pernyataan pada sesi konferensi pers jelang pertandingan timnya melawan Persinga Ngawi.
PSSI.ORG
Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, ketika menyampaikan pernyataan pada sesi konferensi pers jelang pertandingan timnya melawan Persinga Ngawi.

SUPERBALL.ID - Persebaya Surabaya kembali gagal meraih kemenangan di kandang sendiri.

Persebaya ditahan imbang Madura United dengan skor 1-1 di leg 1 babak 8 Besar Piala Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (19/6/2019).

Hasil ini membuat Persebaya kembali gagal memetik kemenangan dari tiga laga kandangnya, setelah dua laga sebelumnya juga imbang 1-1 dari Kalteng Putra dan PSIS Semarang.

Baca Juga: Pelatih Madura United Minta Maaf Terkait Laga Kontra Persebaya

Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman mengaku bertangung jawab atas hasil 1-1 pada laga Persebaya Surabaya vs Madura United 

"Saya sepenuhnya tanggung jawab dengan hasil ini kepada manajemen," kata Djadjang Nurdjaman seperti dikutip dari Surya.

Meski Persebaya kembali meraih hasil buruk, Djadjang Nurdjaman enggan mundur dari kursi pelatih Persebaya

Pelatih yang akrab disapa Djanur itu baru akan mundur sebagai pelatih Persebaya Surabaya, kecuali bila manajemen menginginkan hal itu.

"Saat menajemen belum pecat saya, saya akan jalan terus. Tanyakan ke manajemen kapan mau pecat saya, kalau tidak dipecat saya jalan terus," tegas Djadjang Nurdjaman.

Djanur sendiri masih optimistis Persebaya Surabaya bisa bangkit dari keterpurukan.

"Saya masih yakin dengan pemain ini (Persebaya Surabaya) untuk perbaiki ini ke depannya," kata mantan pelatih Persib Bandung itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X