Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bek Timnas Indonesia Dapat Tawaran dari Klub Malaysia dan Thailand

By Gangga Basudewa - Jumat, 6 Desember 2019 | 21:00 WIB
Bek sayap Bali United, Ricky Fajrin.
instagram.com/rickyfajrin24
Bek sayap Bali United, Ricky Fajrin.

SUPERBALL.ID - Kontrak bek andalan Bali United Ricky Fajrin bakal telah berakhir pada tanggal 31 Desember 2019 mendatang.

Terkait kelanjutan kerja sama dengan Bali United, Ricky Fajrin mengatakan semua itu masih dalam tahapan pembicaraan dengan manajemen Bali United pada akhir musim ini.

Untuk itu, saat ini tetap fokus persiapan hadapi kualifikasi Liga Champion Asia 2020, karena lawan pertama dihadapi yakni Tampines Rovers Singapura 14 Januari mendatang.

Baca Juga: Pelatih Myanmar Bakal Halalkan Segala Cara untuk Hentikan Osvaldo Haay

Ricky Fajrin mengatakan skuat tim saat ini yang telah membawa Bali United juara Liga 1 2019, sangat layak bertarung di level Asia.

Dia mengatakan, tim Bali United layak bersaing di kualifikasi Liga Champions Asia, dan yakin bisa tembus atau bersaing dengan tim-tim elit Asia.

"Untuk kesiapan tampil di Asia, kualitas pemain kita masih bisa hadapi pertandingan level Asia. Beberapa pemain penting rata-rata kontrak masih dua tahun di Bali United, jadi cukup untuk kancah internasional. Dengan skuat saat ini masih sangat bisa kami hadapi lawan di sana," kata Ricky Fajrin seperti dikutip dari Tribun Bali.

Terkait tawaran main di klub lain, Ricky Fajrin menyebut sudah ada beberapa klub dari Malaysia dan Thailand yang mendekatinya.

Bahkan sudah ada komunikasi terkait tawaran main di luar negeri tersebut.

Bek Timnas Indonesia Senior ini telah dinantikan klub lain asal Malaysia dan Thailand.

"Mungkin setelah pesta juara akan ada pembicaraan baru dengan manajemen Bali United. Kontrak saya berakhir tahun ini," tegas Ricky Fajrin di Nusa Dua Badung, Kamis (5/12/2019).

Ricky Fajrin mengakui banyak klub menggoda dan telah menjalin komunikasi.

"Klub dari Malaysia dan Thailand, tapi lebih banyak dari Malaysia yang menjalin komunikasi. Kemarin ada yang tawarin juga," kata bek asal Semarang, Jawa Tengah ini.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Ballon d'Or 2019 jatuh ke tangan Lionel Messi. Penghargaan ini menjadi yang ke-6 sekaligus mengungguli Cristiano Ronaldo (5) #ballondor #LionelMessi #CristianoRonaldo

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X