Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cristiano Ronaldo Ungkap Rahasia Kebugarannya, Sederhana dan Bisa Ditiru

By Aulli Reza Atmam - Selasa, 7 April 2020 | 17:58 WIB
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, sempat menjadi incaran Inter Milan.
TWITTER.COM/THERONALDOTEAM
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, sempat menjadi incaran Inter Milan.

SUPERBALL.ID - Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, mengungkap hal yang menjadi rahasia kebugaran fisiknya.

Cristiano Ronaldo dikenal sebagai sebagai pemain dengan fisik yang tergolong mumpuni.

Meski usianya sudah menginjak 35 tahun, pemain asal Portugal itu masih mampu tampil prima di lapangan hijau berkat fisiknya yang terjaga tersebut.

Sebagai pesepak bola, kondisi fisiknya seperti yang sekarang tak didapat secara instan.

Ronaldo mengutarakan bahwa dirinya berlatih selama bertahun-tahun demi meningkatkan fisiknya secara bertahap karena kesadaran sendiri.

Pada awal-awal karier profesionalnya, Ronaldo bahkan punya tubuh kurus yang jauh dari ideal.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Minta Pemain Persib Tetap Fokus Latihan

"Saya dulu kurus dan tak punya otot, pada usia sebelas tahun saya tahu bahwa saya punya bakat besar,  namun saya memutuskan untuk bekerja lebih keras daripada semua orang," ujar Ronaldo seperti dilansir Express.

"Saya mulai mengendap-ngendap keluar dari asrama pada malam hari untuk berlatih fisik, saya kemudian jadi lebih besar dan cepat."

Ronaldo juga membagi resep latihannya hingga bisa mencapai kondisi fisik seperti sekarang.

Resep itu berupa latihan dengan intensitas tinggi yang dilakukan lima kali dalam sepekan.

"Kami melakukan banyak lari sprint dalam latihan dan itu bisa disertakan dalam latihan Anda baik itu di gym maupun luar ruangan." lanjut Ronaldo.

"Coba dan sertakan itu ke setiap latihan yang Anda lakukan saat berolahraga di manapun.

Saat ini, Ronaldo sedang tidak bisa menunjukkan ketangguhan fisiknya di lapangan berhubung agenda sepak bola di Eropa sedang berhenti akibat wabah virus corona.

Rumor di bursa transfer

Ronaldo pun mengasingkan diri di kampung halamannya di Madeira, Portugal.

Meski tak beraksi, rumor mengenai dirinya tetap berhembus.

Ronaldo masih terikat kontrak dengan Juventus hingga musim panas tahun 2022.

Meski sisa durasi kontraknya masih lebih dari dua tahun lagi, rumor mengenai masa depannya di Juventus sudah bermunculan.

Football Italia melaporkan bahwa ada pernyataan dari media Spanyol yang menyebut kontrak Ronaldo akan diperpanjang Juventus selama dua tahun.

Untuk meyakinkan Ronaldo agar bersedia memperpanjang kontrak, Juventus bahkan diklaim bakal merekrut satu striker yang berusia lebih muda.

Baca Juga: Tetap Lakoni Kompetisi Saat Wabah Virus Corona, Klub Brasil Gunakan Masker Jelang Pertandingan

Sejumlah nama yang menjadi kandidat striker baru Juventus tersebut pun sudah ada, di antaranya Timo Werner, Gabriel Jesus, Harry Kane, dan Mauro Icardi.

Dari nama-nama tersebut, Icardi dinilai punya kans paling besar untuk direkrut Juventus.

Icardi yang kini bermain bagi Paris Saint-Germain sebelumnya pernah dirumorkan mendekat ke Juventus saat masih membela Inter Milan.

Apalagi, belakangan santer beredar kabar Icardi tak betah di PSG dan ingin kembali ke Italia.

Selain rumor akan bertahannya Ronaldo, di sisi lain ada pula rumor yang menyebut pemain asal Portugal itu bakal hijrah ke klub lain musim depan.

Menurut Corriere dello Sport, rumor kepindahan Ronaldo juga dihembuskan oleh media Spanyol.

Rumor tersebut mengklaim Ronaldo telah bersepakat dengan eks pemain asal Inggris yang kini menjabad Presiden klub Major League Soccer (MLS), Inter Miami, untuk bergabung.

Selain itu, berkarier di MLS juga dianggap sebagai jalan Ronaldo untuk mengakhiri kariernya sebagai pemain profesional.

Seperti diketahui, Ronaldo saat ini telah berusia 35 tahun.

Saat ini Ronaldo menerima gaji sebesar 31 juta euro di Juventus dan situs Transfermarkt menaksir nilai pasarnya sebesar 75 juta euro.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : express.co.uk, football-italia.net, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X