Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Zinedine Zidane Kesal Ditanya Terus-terusan soal Sergio Ramos

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 3 Maret 2021 | 13:30 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyayangkan timnya membuang-buang peluang saat menghadapi Real Sociedad pada lanjutan Liga Spanyol.
TWITTER.COM/REALMADRID
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyayangkan timnya membuang-buang peluang saat menghadapi Real Sociedad pada lanjutan Liga Spanyol.

SUPERBALL.ID - Juru taktik Real Madrid, Zinedine Zidane akhirnya tak kuasa menahan kesabaran ketika ditanyai terus-terusan soal Sergio Ramos.

Masa depan kapten Real Madrid itu memang menjadi perbincangan yang menarik belakangan ini.

Pasalnya pembicaraan terkait kontrak barunya dengan klub raksasa Spanyol belum menemui kesepakatan.

Kontrak sang pemain akan habis di akhir musim dan ia akan berstatus bebas transfer di musim panas jika tidak memperbarui kontrak.

 Baca Juga: Kalahkan Sevilla, Barcelona Geser Posisi Madrid di Klasemen Liga Spanyol

Sementara itu, dua klub besar Eropa yaitu Manchester United dan Paris Saint-Germain santer dikaitkan ddengan sang pemain.

Pelatih Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer, berencana memperkuat lini pertahanan timnya di musim panas.

Ramos dengan segudang pengalaman dan prestasi tentu akan menawarkan banyak hal ke klub yang bermarkas di Old Trafford.

Sementara pelatih PSG, Mauricio Pochettino kemungkinan memandang bek tim nasional Spanyol itu sebagai rekrutan ideal.

Ramos sendiri bergabung dengan Real Madrid pada 2005 dan telah mencatatkan 668 penampilan dan mengoleksi 100 gol.

Baca Juga: Raphael Varane Belum Perbarui Kontrak, Real Madrid Siap Terima Tawaran

Meski sang pemain saat ini tengah berada dalam fase pemulihan cedera, masa depannya tetap mendominasi pembahasan di konferensi pers.

Pada sesi wawancara menjalang pertandingan Real Madrid kontra Real Sociedad, Zidane pun kehilangan kesabaran.

Ia nampak memberikan jawaban yang meledak-ledak lantaran kesal dicekoki pertanyaan yang sama terus-menerus.

Ia menegaskan tidak ingin membahas spekulasi tentang anak asuhnya itu dan hanya ingin membahas soal pertandingan.

"Anda selalu menanyakan hal yang sama kepada saya, itu gila, itu luar biasa sobat, saya ingin dia bugar, selain itu tidak ada lagi," ujarnya.

"Besok kami punya pertandingan, apa lagi yang harus saya katakan tentang itu sekarang? Saya tidak tahu."

Baca Juga: Masih Moncer hingga Berusia 34 Tahun, Ini Rahasia Olivier Giroud

"Saya baru saja mengatakan bahwa kami hanya memikirkan permainan, saya ingin itu diselesaikan secepat mungkin," kata Zidane dikutip SuperBall.id dari The Sun.

Pertandingan Real Madrid versus Real Sociedad yang berlangsung pada Selasa (2/3/2021) itu berkesudahan dengan skor 1-1.

Sociedad mampu unggul terlebih dahulu di menit ke-55 sebelum Vinicius Junior menyamakan kedudukan jelang akhir laga.

Hasil tersebut membuat El Real gagal mengambil alih posisi kedua yang saat ini diduduki oleh Barcelona.

Kedua tim sama-sama mengoleksi 53 poin dari 25 pertandingan, tetapi Blaugrana unggul dalam jumlah selisih gol.

Baca Juga: Toni Kroos: Haaland dan Mbappe Tidak Membantu Madrid Mengalahkan Atalanta

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SuperBall.id (@superballid)

 


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Thesun.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X