SUPERBALL.ID - Tugas Ismed Sofyan bersama Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 2019 bisa dibilang cukup berat setelah ia menjadi pemain sekaligus asisten pelatih.
Selain bertindak sebagai pemain senior, Ismed Sofyan juga dipercaya untuk mengemban tugas sebagai asisten pelatih Persija Jakarta.
Ismed Sofyan akan bertugas untuk membantu Sudirman yang naik pangkat menjadi pelatih Persija Jakarta untuk sementara waktu.
Akan tetapi pada saat pertandingan melawan Barito Putera kemarin sore, Ismed Sofyan lebih dipercaya untuk bermain selama 90 menit.
Caretaker Persija Jakarta, Sudirman, pun menjelaskan mengapa dalam laga kemarin sore Ismed Sofyan lebih bertugas sebagai pemain, bukan asisten pelatih.
Kata Sudirman, ia sangat membutuhkan sosok Ismed Sofyan di sektor bek kanan Persija Jakarta.
Baca Juga: Daftar 30 Pemain yang Dipanggil Ikuti TC dan Seleksi Timnas U-19 Indonesia
Selama 90 menit Sudirman menilai Ismed Sofyan menjalankan tugasnya dengan baik.
Sudirman juga akan menegur Ismed Sofyan bila dalam pertandingan bermain tidak sesuai harapan.
"Saya pasang Ismed Sofyan karena saya butuh pemain yang berpengalaman sehingga pemain Barito Putera segan untuk melewatinya," kata Sudirman.
Baca Juga: Pelatih Man United Pikir Panjang Lepas Sanchez dan Lukaku ke Inter
"Kalau dia posisinya sebagai pemain, ya kami memperlakukan dia seperti pemain, tapi kalau dia salah ya kami marahi," ucap Sudirman menambahkan.
Lebih lanjut Sudirman mengatakan, ia sangat senang dengan tekad Ismed Sofyan.
Sebab, pemain bernomor punggung 14 itu selalu ingin membawa Persija Jakarta berada di papan atas Liga 1 2019.
Baca Juga: Arema FC Vs PSS Sleman, Seto Waspadai Kebangkitan Singo Edan
Saat ini Macan Kemayoran sedang berada di papan tengah dengan duduk di posisi ke-13.
Posisi tersebut tidak cukup baik bagi Persija Jakarta yang pada musim lalu merupakan juara di kompetisi papan atas Indonesia itu.
"Ismed Sofyan adalah pemain yang mempunyai kemauan keras untuk bermain. Dia selalu bilang kepada saya, 'Bang mainkan saya'. Itu poin dari dia," ucap Sudirman.
Baca Juga: Tak Hadir di FIFA Football Awards 2019, Ronaldo Kirim Pesan Rahasia
"Dia itu pemain yang memang mau Persija Jakarta ini berada di tempat yang seharusnya," kata Sudirman menutup.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar