Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga 1 - Diwarnai Drama 5 Gol, Persis Solo Menang Tipis atas Barito Putera

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 21 Maret 2023 | 16:57 WIB
Pemain Persis Solo, Messidoro, melepaskan tendangan kaki kiri saat menghadapi Barito Putera di laga pekan ke-31 Liga 1 2022-2023.
TWITTER.COM/PERSISOFFICIAL
Pemain Persis Solo, Messidoro, melepaskan tendangan kaki kiri saat menghadapi Barito Putera di laga pekan ke-31 Liga 1 2022-2023.

Barito Putera akhirnya benar-benar membalikkan keadaan pada menit ke-70 melalui gol yang dicetak Gustavo Tocantins.

Namun, keunggulan Barito Putera tidak bertahan lama karena Persis kembali mencetak gol sembilan menit kemudian.

Messidoro adalah sosok yang mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan kesalahan fatal Renan Alves.

Pada menit ke-85, giliran Persis Solo yang mampu berbalik unggul melalui gol Sutanto Tan.

Menerima umpan silang Messidoro, Sutanto melepaskan sepakan kaki kiri yang gagal dihalau Setya Beny.

Hingga laga berakhir, skor 3-2 untuk keunggulan Persis Solo tetap bertahan.

SUSUNAN PEMAIN

Barito Putera: 30-Setya Beny, 3-Yuswanto Aditya, 36-Renan Alves, 82-Aditya Putra, 66-Bagas Kaffa, 26-Rizky Pora, 95-Mike Ott, 85-M. Filly, 25-F. Sokoy, 98-Eksel Runtukahu, 11-Gustavo Tocantins

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persis Solo: 31-Gianluca Pandenuwu, 11-Gavin Kwan, 5-Jaimerson, 26-Rian Miziar, 96-Abduh Lestaluhu, 10-Messidoro, 22-Sutanto Tan, 18-Arapenta, 7-Irfan Jauhari, 6-Ferdinand Sinaga, 19-Fernando Rodriguez

Pelatih: Leonardo Medina

Baca Juga: Ngebet Ingin Dinaturalisasi, Pemain Asal Brasil Ini Beri Pesan ke PSSI

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X