Simon mengatakan amat menanti-nanti laga ini. Sebab dia bisa melihat kinerja seluruh pemainnya.
Laga itu juga bakal dijadikan sarana untuk mengukur sejauh mana Andritany Ardhiyasa dkk menyerap seluruh program yang dijalankannya.
"Saya menantikan laga esok, saya pikir akan menjadi suatu ujian yang bagus untuk kami melihat hasil dari latihan kami sejauh ini. Melawan Myanmar menjadi laga resmi pertama bagi saya, maka evaluasi tentang memahami bagaimana para pemain sangat penting," ujarnya lagi.
Setelah laga ini, Simon akan kembali mempersiapkan skuat Garuda melakoni berbagai pertandingan di ajang lain.
Oleh karena itu, tiap-tiap fragmen pada laga ini amat penting bagi Simon dan seluruh elemen timnas, terlepas dari hasil itu sendiri.
"Maka lebih baik kami menghadapi laga ini dengan bijak. Karena yang terpenting adalah bagaimana kami bermain dan apakah kami melakukan hal yang benar untuk kualifikasi akhir tahun ini," ucapnya, mengakhiri.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport. com |
Komentar