Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Keracunan, Harry Kane Diragukan Tampil di Laga Terakhir Liga Inggris

By Ragil Darmawan - Sabtu, 21 Mei 2022 | 09:57 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, mencetak gol ke gawang Arsenal dalam laga Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis (12/5/2022).
GLYN KIRK/AFP
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, mencetak gol ke gawang Arsenal dalam laga Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis (12/5/2022).

SUPERBALL.ID - Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, diragukan tampil untuk pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris musim ini.

Tottenham akan bertandang ke markas Norwich City pada Minggu (22/5/2022) pukul 22.00 WIB.

Spurs sadar bahwa satu poin di Stadion Carrow Road, Norwich, sudah cukup bagi mereka untuk mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan.

Baca Juga: Pesan Shin Tae-yong untuk Son Heung-Min Agar Bisa Jadi Top Scorer Liga Inggris

Jika Tottenham imbang lawan Norwich, maka Arsenal yang peringkatnya berada satu tingkat di bawah mereka wajib menang dengan skor sangat besar melawan Everton.

Pasalnya saat ini Tottenham menempati peringkat empat klasemen Liga Inggris dengan mengantongi 68 poin.

Sedangkan Arsenal di urutan kelima klasemen mengumpulkan 66 poin dan selisih gol mereka terpaut 15 angka dari Spurs.

Apabila Kane absen di laga terakhir, maka itu pastinya akan menjadi kabar buruk bagi para pendukung Spurs.

Kane telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan terakhir, termasuk dua gol dalam derbi London Utara dan penalti yang menentukan dalam kemenangan tipis 1-0 atas Burnley.

Menurut laporan The Athletic, kapten Timnas Inggris itu akan membuka pameran tentang kariernya di Museum London pada Jumat kemarin.

Namun, Kane menarik diri dari acara tersebut setelah memberikan laporan bahwa ia merasa tidak enak badan.

Kondisi Kane akan terus dipantau sebelum pertandingan Minggu nanti, tapi sang pelatih Antonio Conte yakin bomber andalannya itu tidak ingin melewatkan laga penting.

"Ya tentu saja dan karena dalam pertandingan terakhir kami memiliki Deki Kulusevski dan dia tidak berlatih pada hari Sabtu, tetapi bagus untuk bermain. Harry tidak ingin melewatkan jenis pertandingan ini," ujar Conte.

Mantan penyerang Tottenham, Gary Lineker, membuat para penggemar Spurs khawatir pada Jumat kemarin dengan mengklaim bahwa dia telah diberitahu tentang wabah keracunan makanan di klub.

Akan tetapi, ketakutan itu telah diredam oleh klub dan Conte.

"Jika Anda ingat pertandingan terakhir, kami memiliki tiga atau empat kasus masalah perut," ungkap Conte.

"Dalam minggu ini saya harus jujur, kami memiliki beberapa kasus tetapi kami mengatasi situasinya."

"Begitu juga anggota staf, suatu hari mereka merasa tidak enak badan."

"Saya tidak tahu mengapa, sama seperti minggu lalu, minggu ini kami juga menghadapi situasi ini."

"Sekarang virus ini adalah masalah terakhir yang kita hadapi."

"Kami dekat dengan pencapaian besar dan kami benar-benar fokus. Situasi pemain sama dengan pertandingan terakhir," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X