Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Taktiknya di Persib Bandung Masih Buntu dan Diminta Mundur Penggemar, Ini Reaksi Robert Alberts

By M Hadi Fathoni - Senin, 1 Agustus 2022 | 08:33 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat menghadiri sesi jumpa pers saat menghadiri jumpa pers di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 24 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat menghadiri sesi jumpa pers saat menghadiri jumpa pers di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 24 Juli 2022.

Namun, bukan hanya para Bobotoh saja yang merasa kecewa dengan awal mula Persib di Liga 1 musim ini.

Robert Alberts pun mengaku kecewa dengan hasil yang diraih anak asuhnya sejauh ini.

Pelatih asal Belanda itu mengaku bahwa dirinya sudah menerapkan berbagai macam strategi untuk mempertahankan keunggulan atas Madura United.

Akan tetapi, timnya justru kebobolan tiga gol di babak kedua.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022/2023 - Madura United Libas Persib Bandung di Stadion GBLA

"Hasil yang amat sangat mengecewakan. Kami unggul 1-0 lebih dulu," ucap Robert Alberts, sebagaimana yang dilansir SuperBall.id melalui laman resmi klub.

"Kemudian kami mencoba lebih agresif di babak kedua dengan tetap berusaha mempertahankan keunggulan, tapi kami justru kebobolan," tambahnya.

Meskipun mengalami kekalahan, Robert Alberts masih mendapat hal positif dari laga kontra Madura United tersebut.

Menurutnya penampilan pemain muda Persib, Robi Darwis, sudah menunjukkan peningkatan yang signifikan.

Selain itu, ia pun mengajak anak asuhnya untuk bangkit pada laga selanjutnya.

"Tidak ada lagi yang bisa dikatakan, kami semua kecewa."

"Tetapi, kami senang melihat perkembangan Robi (Darwis) yang main baik dan menunjukkan peningkatan."

"Kami harus cepat bangkit dan bersiap menghadapi laga berikutnya," tutup Robert.

Baca Juga: Respons Marc Klok soal Rumor Ketertarikan Dua Klub Promosi Liga 1

Pada pekan ketiga nanti, Persib akan bertandang ke markasnya Borneo FC.

Pertandingan antara Persib dan Borneo FC ini akan berlangsung di Stadion Segiri, Minggu (7/8/2022) pukul 16.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Persib.co.id, Twitter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X