"Pada pertandingan terakhirnya di Europa Conference League, Youssof mengalami masalah di ligamen," jelas Etienne, dalam sesi konferensi pers sebelum laga.
Yang menarik adalah Etienne justru meminta maaf setelah Yussouf absen di laga kali ini.
Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Burundi - Riko Simanjuntak Kirim Pesan ke Suporter: Kalian Adalah Semangat Kami!
Ia mengakui bahwa sang pemain seharusnya hadir dalam laga melawan Indonesia.
Namun, bek andalannya tersebut harus berkonsultasi dengan dokter spesialis untuk mengetahui kondisinya saat ini.
"Hari Rabu, dia cek ke spesialis untuk melihat berapa laman akan absen."
"Dia seharusnya datang ke sini, tetapi tidak jadi karena harus cek ke dokter spesialis."
"Kami minta maaf akan hal itu," tambahnya.
Di lain sisi, Timnas Indonesia juga pincang menjelang laga persahabatan tersebut.
Bek kiri Shayne Pattynama dipastikan tak akan membela skuad Garuda dalam FIFA Matchday Maret ini.
Baca Juga: Jelang FIFA Matchday Lawan Burundi, Timnas Indonesia Coret 1 Pemain?
Hal itu dikarenakan proses perpindahan naturalisasinya belum rampung.
Kendati demikian, Jordi Amat sudah mulai bergabung ke dalam latihan setelah sempat absen selama satu hari.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar